Khofifah-Emil Unggul di Jatim? Belum Tentu, Masih Ada Marzuki-Risma

khofifah-emil-unggul-di-jatim?-belum-tentu,-masih-ada-marzuki-risma
Khofifah-Emil Unggul di Jatim? Belum Tentu, Masih Ada Marzuki-Risma
Share

Share This Post

or copy the link

Jawa Timur | Pilkada | Politik

FOMOMEDIADuet Marzuki-Risma dinilai memiliki popularitas tinggi. Nama ini digadang bisa mengalahkan dominasi Khofifah-Emil di Jatim.

Selain Jakarta, yang tak kalah ramai pada tahun politik ini juga ada di Jawa Timur (Jatim). Duet Khofifah Indar Parawansa-Emil Dardak kembali berkontestasi di pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024.

Tak cuma Khofifah-Emil yang maju, ada nama lain sepeti mantan Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (NU) Jatim KH Marzuki Mustamar dan Menteri Sosial Tri Rismaharini atau Risma. Duet dua orang itu memiliki popularitas tinggi berdasarkan hasil survei yang dilakukan Accurate Research and Consulting Indonesia (ARCI) bulan lalu.

Marzuki-Risma dinilai cocok untuk membuat kontestasi Pilkada Jatim semakin meriah. Apalagi, dengan tingkat popularitas yang dimiliki Khofifah-Emil, tampaknya harus ada calon lain yang mampu bersaing. ARCI menyebut ada sosok Marzuki dan Risma itu.

Direktur ARCI Baihaqi Siraj menyebut saat ini masih terdapat sisa waktu lima setengah bulan. Dengan waktu segitu, tentu masih ada peluang bagi Marzuki-Risma jika ada yang mengusungnya.

“Kalau kedua tokoh ini bisa menyatu, bukan tidak mungkin dapat bersaing dengan incumbent,” kata Baihaqi, dikutip dari Tempo.

Baihaqi juga menyebut adanya popularitas tinggi dari Marzuki-Risma menjadi sebuah modal penting. Meski secara elektabilitas masih di bawah Khofifah, hal ini bisa ditingkatkan dengan waktu yang tersisa.

“Kalau tingkat popularitasnya sudah tinggi, membangun elektabilitasnya relatif mudah. Apalagi masih banyak calon pemilih yang berpotensi mengalihkan calon yang dicoblos, yakni 46 persen,” ujar Baihaqi.

Baihaqi menyebut bahwa saat ini kondisi politik di Jatim sangat realistis untuk menduetkan dua sosok itu. Apalagi, jika PKB mau berkoalisi dengan PDIP, bukan tidak mungkin jika duet Khofifah-Emil bisa dikalahkan.

BACA JUGA:

Pasangan Khofifah-Emil sendiri telah mendapatkan dukungan resmi dari Partai Golkar, Partai Gerindra, PAN, Demokrat, Perindo, dan PSI. Koalisi tersebut dianggap cukup untuk memenangkan di tingkat provinsi.

Dimunculkan PKB

Usut punya usut, nama Marzuki Mustamar muncul dalam kontestasi bakal calon gubernur Jatim dimunculkan oleh PKB. Namun, meski baru sebatas usulan, nama ini juga belum mendapat persetujuan resmi dari Marzuki.

“Kita masih menunggu kesediaan beliau Kyai Marzuki Mustamar yang secara tren elektabilitas dan popularitas semakin naik setelah di sebut-sebut oleh masyarakat di Jatim. Beliau salah satu alternatif kandidasi calon gubernur,” kata Wakil Sekjen PKB Saiful Huda, dikutip dari Kompas Tv.

Dari latar belakangnya, sosok Marzuki, terutama di lingkungan NU, namanya cukup terkenal. Dari segi pengalamannya, ia diketahui pernah menjabat sebagai Ketua Pengurus Wilayah NU Jawa Timur sebelum akhirnya dicopot oleh Ketua Umum PBNU Yahya Cholil Staquf pada 27 Desember 2024.

Pencopotan itu cukup menggegerkan banyak pihak. Setelah pencopotan, beredar kabar jika pengasuh Pondok Pesantren Sabilurrosyad Gasek, Kota Malang, tersebut berbeda sikap politik dalam Pilpres 2024.

Lalu, dengan nama Marzuki yang dimunculkan oleh PKB dan dianggap memiliki popularitas tinggi jika diduetkan dengan Risma, akankah mereka bakal maju?

Penulis: Sunardi

Editor: Safar

Ilustrator: Vito

0
joy
Joy
0
cong_
Cong.
0
loved
Loved
0
surprised
Surprised
0
unliked
Unliked
0
mad
Mad
Khofifah-Emil Unggul di Jatim? Belum Tentu, Masih Ada Marzuki-Risma

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Login

To enjoy Astaga! privileges, log in or create an account now, and it's completely free!

Follow Us